Web Hosting

Tanaman Berkhasiat

Informasi Tanaman Berkhasiat kami sajikan dalam artikel berikut ini, silahkan simak => Tanaman Berkhasiat

Ekosistem merupakan kumpulan seluruh makhuluk hidup di jagat raya, dalam komponen ekosistem maka terdapat yang namanya tumbuhan, tumbuhan dikategorikan juga sebagai tanaman, berikut ini adalah pembahasa tentang tanaman berkhasiat yang dapat dijadikan sebagai obat.

1. Mengkudu


Mengkudu masuk dalam Kingdom: Plantae (Tumbuhan), Subkingdom: Tracheobionta (Tumbuhan berpembuluh), Super Divisi: Spermatophyta (Menghasilkan biji), Divisi: Magnoliophyta (Tumbuhan berbunga), Kelas: Magnoliopsida (berkeping dua / dikotil), Sub Kelas: Asteridae, Ordo: Rubiales, Famili: Rubiaceae (suku kopi-kopian), Genus: Morinda, Spesies: Morinda citrifolia L. Mengkudu adalah tanaman yang berasal dari Asia Tenggara. Kandungan yang terdapat di dalamnya adalah senyawa terpenoid, anti bakteri, asam askorbat, nutrisi, scopoletin, zat antikanker, Xeronine dan Proxeronine. Khasiat dari tanaman ini adalah untuk menyembuhkan penyakit maag, menetralkan tekanan darah tinggi, meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan menjaga daya tahan tubuh. Cara mengkonsumsinya cukup dengan cara diparud sampai halus dan hasil perudannya yang sudah halus dicampur dengan air, peras dan minum air perasannya, (lebih baik diminum sebelum tidur dan setelah bangun tidur)

2. Kunyit
Kunyit masuk dalam Kingdom: Plantae (Tumbuhan), Subkingdom: Tracheobionta (Tumbuhan berpembuluh), Super Divisi: Spermatophyta (Menghasilkan biji), Divisi: Magnoliophyta (Tumbuhan berbunga), Kelas: Liliopsida (berkeping satu / monokotil), Sub Kelas: Commelinidae, Ordo: Zingiberales, Famili: Zingiberaceae (suku jahe-jahean), Genus: Curcuma, Spesies: Curcuma longa L. Kunyit banyak digunakan sebagai obat tradisional, cara mendapatkannya yang mudah dan cara membuatnya yang simpel membuat tanaman ini sering diburu oleh mereka pencari obat-obatan herbal, memiliki khasiat yang sangat luar biasa dalam penyembuhan berbagai penyakit seperti sakit kepala, anemia, maag kronis, radang lambung dan menambah nafsu makan.

3. Lidah Buaya
Lidah Buaya (Aloe vera; Latin: Aloe barbadensis Milleer) adalah sejenis tumbuhan yang sudah dikenal sejak ribuan tahun silam dan digunakan sebagai penyubur rambut, penyembuh luka, dan untuk perawatan kulit. Tumbuhan ini dapat ditemukan dengan mudah di kawasan kering di Afrika. Seiring dengan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi, pemanfaatan tanaman lidah buaya berkembang sebagai bahan baku industri farmasi dan kosmetika, serta sebagai bahan makanan dan minuman kesehatan. Secara umum, lidah buaya merupakan satu dari 10 jenis tanaman terlaris di dunia yang mempunyai potensi untuk dikembangkan sebagai tanaman obat dan bahan baku industri. Berdasarkan hasil penelitian, tanaman ini kaya akan kandungan zat-zat seperti enzim, asam amino, mineral, vitamin, polisakarida dan komponen lain yang sangat bermanfaat bagi kesehatan. Khasiat tanaman ini adalah menyembuhkan penyakit maag, tipes, dan berbagai peradangan organ dalam.

4. Manggis
Manggis masuk dalam Plantae (Tumbuhan), Subkingdom: Tracheobionta (Tumbuhan berpembuluh), Super Divisi: Spermatophyta (Menghasilkan biji), Divisi: Magnoliophyta (Tumbuhan berbunga), Kelas: Magnoliopsida (berkeping dua / dikotil), Sub Kelas: Dilleniidae, Ordo: Theales, Famili: Clusiaceae, Genus: Garcinia, Spesies: Garcinia mangostana L. Kandungan yang terdapat dalam manggis adalah zat xanthone, xanthone adalah zat yang dapat mengikat antioksidan tinggi, 50 % kandungan yang terdapat dalam tanaman ini, selain rasanya yang manis, manggis juga mengandung banyak khasiat seperti menyembuhkan berbagai penyakit kanker, menyembuhkan stroke, radang usus, vertigo, glaukoma, katarak dan berbagai penyakit berbahaya lainnya. Cara pembuatannya silahkan simak di Cara Membuat Jamu dari Kulit Manggis

 
5. Sirsak 
Sirsak masuk dalam Kingdom : Plantae ( Tumbuhan ), Subkingdom : Tracheobionta ( Tumbuhan berpembuluh ), Super Divisio : Spermatophyta ( Menghasilkan biji ), Divisio : Magnoliophyta ( Tumbuhan berbunga ), Kelas : Magnoliopsida ( Dikotil / berkeping dua ), Sub Kelas : Magnoliidae, Ordo : Magnoliales, Famili : Annonaceae, Genus : Annona, Spesies : Annona muricata. Sirsak merupakan tanaman yang berasal dari Karibia (Amerika Tengah). Kandungan yang terdapat dalam tanaman ini adalah zat sitotoksik, sitotoksik merupakan zat yang dapat membuang semua racun dalam tubuh.

Demikian informasi tentang Tanaman Berkhasiat. Semoga bermanfaat dan salam sehat.

0 comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Terbaru

Kunjungan Hari Ini

pagerank

sirmanggisak.blogspot.com Alexa/PageRank